Catatan :

Wednesday, July 1, 2015

Mengenal SCP-Foundation


Dunia ini, tidak hanya dihuni oleh manusia, binatang ataupun tumbuh-tumbuhan saja. Ada jenis lain yang hidup disekitar kita dan mungkin tidak kita ketahui keberadaannya. Diantara mereka, ada yang ramah namun ada juga yang berbahaya. Untuk menjaga kehidupan tetap berjalan normal dari ancaman mereka yang membahayakan dunia, SCP-Foundation didirikan.

Apa itu SCP-Foundation…???
SCP-Foundation merupakan salah satu organisasi pemerintah yang melakukan sebuah penelitian dan pengujian terhadap salah satu eksperimen yang sengaja diciptakan maupun yang ditemukan oleh pihak SCP-Foundation berupa objek baik makhluk hidup, benda, tempat dan sebagainya. Dalam perkembangannya, organisasi ini diwajibkan untuk mengurus semua benda atau makhluk hidup yang mereka ciptakan atau temukan demi mencegah kepanikan global serta kekacauan dunia. Hal-hal yang diciptakan diantaranya adalah makhluk-makhluk buatan yang telah dimanipulasi gen penyusunnya atau membuat sendiri gen untuk penyusun makhluk hidup, membuat senjata baik senjata mati maupun senjata hidup namun dalam skala yang merusak kecil hingga besar, dan penelitian pada Perkembangan E.T dan I.T seputar objek yang belum pernah ada di bumi. Letak markas cabang SCP-Foundation tersebar di seluruh Negara dengan hak akses prosedur bebas melakukan penelitian pada negara tempat markas yang digunakan.



Tujuan SCP-Foundation
SCP-Foundation memiliki tujuan sebagai berikut:
1. Secure, mengamankan hasil-hasil ciptaan dari SCP-Foundation pada media tertentu yang mengancam kehidupan prosedur makhluk tertentu baik yang tercipta maupun yang ditemukan (termasuk tempat, benda dan lokasi).
2. Contain, mengurung semua dalam sebuah ruangan khusus agar terhindar dari publik sehingga publik tidak akan menggunakannya ataupun mencoba mencarinya. Dalam hal ini bisa juga untuk menciptakan dan mengembangkan penemuan-penemuan baru mereka dalam penelitian.
3. Protect, untuk melindungi semua object dari kerusakan sekaligus mempelajari mereka untuk keperluan yang mendatang dalam perkembangan ilmu pengetahuan. SCP-Foundation berhak untuk melindungi semua yang dimilikinya dan dijaga tanpa terkecuali baik kelas safe, ecluid, keter dan thaumiel.


Kategori Keamanan SCP-Foundation
SCP-Foundation memiliki tingkatan kategori keamanan berdasarkan jenis objeknya, sebagai berikut:
1. Safe, merupakan kategori yang paling aman walaupun akan tetap menimbulkan efek samping jika melakukan kontak dengan salah satu object yang termasuk dalam kategori ini. Tapi tenang saja, efek samping tersebut tidak sampai fatal dan menyebabkan kematian koq.
2. Ecluid, merupakan subject yang rada plin-plan antara berbahaya dan tidak berbahaya. Biasanya subjek kategori ini merupakan hasil dari penemuan atau eksperimen yang memiliki hasil campuran kimia di dalam tubuhnya. Jadi, bisa dihubungkan pada makhluk hidup, benda ataupun mesin.
3. Keter, termasuk subjek yang sangat dan paling berbahaya diantara penguasa terror dunia karena bisa membuat dunia dalam skenario kehancuran. Subjek jenis ini paling sulit penanganannya.
4. Thaumiel, tempat paling terpelosok untuk menyimpan hasil SCP-Foundation untuk tetap pada tempatnya tanpa dipindah karena bisa menyebabkan ketidakseimbangan jika dipindahkan dengan catatan akhir kehancuran total. Tempatnya sangat jarang diketahui dan tercatat hanya untuk beberapa personel atau anggota SCP-Foundation yang diijinkan untuk memasukinya.



SCP-Foundation, Fakta atau Fiksi…???
Mungkin banyak yang bertanya-tanya mengenai SCP-Foundation, apakah nyata atau tidak, mengingat banyak objek-objek yang ditelitinya jauh dari kata normal, beberapa diantaranya terlihat aneh, unik, seram bahkan tak masuk akal!!! Jika kita lihat makhluk-makhluk yang diteliti SCP-Foundation, kayaknya mereka merupakan makhluk yang lebih cocok dipersiapkan untuk syuting film Box Office semisal The Avenger, Wolverine dan laga kolosal di Indonesia dengan maskot terkenalnya 'Naga Indosiar' dibandingkan sebagai makhluk yang digunakan sebagai percobaan ataupun penelitian. Ya, sebenarnya SCP-Foundation diakui oleh mereka (komunitas penulis) sebagai suatu hasil karangan fiksi dan bukan fakta/nyata. Tapi, untuk menjaga imajinasi kita tetap eksis, tidak salahnya kita ikut membaca hasil kreativitas tulisan dan pikiran mereka juga. Barangkali saja imajinasi dan kreativitas kita ikut berkembang. Hehe.


0 comments:

Post a Comment

Post Lainnya